Daerah

Komunitas KIGIF Gelar Kopdar Gabungan Pertama

913
×

Komunitas KIGIF Gelar Kopdar Gabungan Pertama

Sebarkan artikel ini

OGAN ILIR, LIPUTAN7.ID – Bertempat di water park Danau tanah mas Kabupaten Banyuasin Komunitas mobil Kijang Indonesia Generasi Innova Famili (KIGIF) mengadakan kopdar gabungan yang Ke-1,turut hadir anggota KIGIF dari Lampung, Bengkulu, dan juga tuan rumah Sumsel, Senin (25/12/2023).

Tagline yang di usung kali ini adalah KIGIF Merah Putih Semakin Kompak, Semakin Solid Go Indonesia, yang membawa makna, semoga seluruh anggota KIGIF kedepannya lebih kompak, lebih solid dan tetap menjalin tali silaturahmi,walaupun kita bukan sedarah tapi kita Keluarga.emenangan Kediri,

pengurus pusat KIGIF menyajikan event dan juga doorprize yang berkesan untuk seluruh member KIGIF di acara kopdar gabungan ke-1 dengan suasana kekeluargaan, kenyamanan, kemenangan dan kekompakan tentunya,” kata Ketum KIGIF, Eko Sutrisno

Lebih lanjut dirinya menjelaskan bahwa kegiatan itu dibuka dengan tarian khas Palembang untuk menyambut seluruh peserta yang hadir. Tidak hanya itu, acara itu dilanjutkan dengan sambutan, pembagian plakat SK dan souvenir, hingga gala dinner.

Apalagi kegiatan itu, dihadiri oleh sekitar 250 member yang tersebar di tiga Provinsi, Menurut Ketua Pelaksana Eko Sutrisno gelaran kopdar Gabungan ke-1 ini memiliki konsep kekeluargaan.

“Pada kopdar gabungan kali ini, semua member dikumpulkan untuk saling mengenal satu sama lain dengan berbagai acara di dalamnya. Bahkan ketua Panitia Pelaksana kopdar gabungan ke-1 meyakini acara ini akan tercatat dalam sejarah KIGIF,”

“dalam acara ini panitia juga mengadakan berbagai perlombaan kekeluargaan, seperti lomba rebutan kursi KIGIF, sampaikan pesan KIGIF, heboh joged KIGIF, dan masih banyak yang lainya,” ungkapnya.

Selain itu, kata dia, panitia KIGIF juga melaksanakan kegiatan amal solidaritas untuk membantu saudara saudara kita yang tidak mampu, dengan cara memberikan sumbangan seikhlasnya, dan nantinya akan di berikan kepada yang membutuhkannya.

“Kita juga melakukan sumbangan amal seikhlasnya kepada seluruh member,dan nantinya sumbangan yang terkumpul akan kita berikan kepada yang layak,”tutur Eko Sutrisno.

Eko sapaan akrabnya juga menambahkan agar keluarga KIGIF bisa lebih Kompak dan solid dalam segala hal. Sementara salah-satu keuntungan dari kopdar adalah dapat memperkuat rasa persaudaraan antar anggota komunitas, sehingga komunitas menjadi lebih solid,kompak dan aktif.

“Selain itu, kopdar juga dapat membantu anggota komunitas untuk menemukan teman baru atau bahkan membangun hubungan bisnis,” pungkasnya.