Daerah

Potret Pesona Keindahan Pantai Mutiara Trenggalek

2800
×

Potret Pesona Keindahan Pantai Mutiara Trenggalek

Sebarkan artikel ini

TRENGGALEK, LIPUTAN7.ID – Berkunjung ke Kabupaten Trenggalek kurang lengkap jika tidak mencoba wisata pantainya. Berada di selatan Pulau Jawa membuat Trenggalek dianugerahi beberapa pantai yang eksotis dan menawan.

Salah satu pantai di Trenggalek dapat menjadi pilihan terbaik untuk menghabiskan waktu berlibur bersama keluarga maupun teman atau pasangan. Pantai ini terletak di Desa Karanggongso, Tasikmadu, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur.

Pantai Mutiara menawarkan keindahan pasir dan hamparan laut luas. Pantai ini memang tak sepopuler pantai lain, namun keindahan pasir putihnya serta alamnya yang begitu alami masih tetap terjaga.

Pantai Mutiara ini rekomendasi bagi wisatawan yang memburu view alam yang asri, dengan tempat yang asri. Pemandangan di lokasi ini begitu eksotis. Tak heran banyak pengunjung mengabadikan momen di spot ini.

Pemandangan matahari terbenam menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan di lokasi ini.

Pantai Mutiara memiliki pasir putih lembut dan ombak yang tenang membuat pengunjung betah berlama-lama bermain. Orang tua yang mengajak anak-anak juga merasa nyaman untuk bermain air atau sekedar bermain pasir di pinggiran laut.

Pantai ini sudah di kembangkan oleh dinas pariwisata sehingga fasilitas yang ada sudah terlengkapi. Namun tetap tak menyurutkan pengunjung untuk menikmati udara sejuk dan bermain air laut di lokasi ini.